Taman Sengkaling Kuliner Menjadi Icon Wisata di Malang
Taman Sengkaling
Kuliner Menjadi Icon Wisata di Malang
Salah satu
ikon wisata baru di Malang adalah Sengkaling Food Festival (SFF), yang dibangun
di kawasan Taman Rekreasi Sengkaling (TRS). SFF dibangun di area seluas 3
hektar di depan TRS, di lokasi yang sangat strategis di jalan raya antara
Malang dan Batu, dan pengaturan Site Plan , Desain Gedung , Penataan Outlet dan
Lighting System yang mumpuni sehingga memberi kesan sensasional yang tak akan
terlupakan. Sebagai pusat kuliner terbesar di Jawa Timur, SFF menyediakan
ratusan tenant yang menyajikan beragam menu berkualitas dengan harga yang
terjangkau bagi semua kalangan , mulai keluarga , pelajar dan mahasiswa ,
pelajar dan para wisatawan. selain itu SFF juga memberikan rasa nyaman bagi pengunjungnya dengan areal parkir
yang luas dan sistem pengelolaan parkir yang baik.
Tempatnya
berada di Jl. Raya Mulyoagung No. 188, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang, atau
sekitar 10 km dari pusat Kota Malang. Lokasinya sangat strategis karena berada
di tepi jalan raya yang menghubungkan Kota Malang dengan Kota Batu. Dengan
demikian, baik mobil maupun angkutan umum dapat dengan mudah sampai ke sana.
Sengkaling memiliki luas sembilan hektar, dengan enam hektar di antaranya
terdiri dari taman dan pepohonan yang menyejukkan. Taman Rekreasi Sengkaling
dirancang untuk memberi orang kesempatan untuk bersenang-senang dan bersantai
bersama keluarga setiap hari mulai pukul 06.00 hingga 17.00 WIB.
Taman Rekreasi
Sengkaling pertama kali didirikan oleh seorang warga Belanda bernama Mr.
Coolman pada tahun 1950, dan sempat dikelola oleh Mochtar, seorang warga
Padang, yang selalu tutup pada hari Jumat. Sejak tahun 1975, PT. Bentoel Group
mengambil alih pengelolaan Taman Rekreasi Sengkaling dan dikelola oleh PT.
Taman Bentoel. PT. Taman Bentoel adalah salah satu anak perusahaan Bentoel
Group yang bergerak di bidang rekreasi. Tempat wisata ini memiliki banyak
fasilitas yang unik dibandingkan tempat wisata lain. Salah satunya adalah
wisata airnya, yang berasal dari sumber air pegunungan yang tersedia secara
alami. Salah satu sumber yang ada, Kolam Tirta Alam, dikatakan dapat membuat
orang awet muda, dan masih banyak masyarakat yang mempercainya.
Komentar
Posting Komentar